Akademi Guru Madrasah (AGM) menjadi program harapan bagi seluruh guru madrasah. Alhamdulillah, LAZnas PHR kembali melaksanakan kegiatan Workshop dan Pelatihan AGM untuk semua guru madrasah di daerah Pekanbaru dan sekitarnya. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Kementrian Agama Pekanbaru Jl. Arifin Ahmad, Simpang Rambutan No. 1 Pekanbaru pada Kamis (21/12/23).
Kegiatan ini meningkatkan kompetensi guru dalam membangun generasi. Diikuti oleh 49 guru madrasah dari berbagai Madrasah Se-Pekanbaru. Sejatinya AGM memiliki misi untuk membekali calon guru madrasah dengan pengetahuan. Lalu menanamkan jiwa keterampilan yang diperlukan untuk melaksanakan tugas-tugas mulia mereka menjadi kunci semangat belajar.
LAZnas PHR BERSAMA KEMENAG DUKUNG GURU MADRASAH
Akademi Guru Masrasah (AGM) kali ini spesial karena diisi oleh tim dari Kementrian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru. Beberapa materi disampaikan langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pekanbaru Drs. H. Syahrul Mauludi, MA dan Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Kementerian Agama Kota Pekanbaru Drs. H. Eka Purba, M.I. Kom.
Melalui AGM memberikan pengetahuan tambahan dalam bidang keguruan dan keislaman, metode pengajaran Islam, serta konsep pendidikan Islam. AGM tidak hanya fokus pada aspek akademis, tetapi juga memberikan perhatian pada aspek moral dan etika. Para peserta diajarkan untuk menjadi teladan yang baik dalam masyarakat, membimbing siswa dengan nilai-nilai Islam, dan mempraktikkan etika keguruan yang tinggi.
Baca juga: https://laznasphr.id/belajar-tidak-mengenal-usia/
Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan sembako dan amprah apresiasi untuk seluruh peserta AGM. Dengan langkah baik ini dapat berdayakan guru sebagai pendidik yang mampu mengembangkan potensi peserta didik secara menyeluruh, bukan hanya dari segi akademis, tetapi juga aspek spiritual dan sosial.
Guru terpelajar berawal dari guru yang terus pembelajar. Dengan ini memberikan kontribusi positif terhadap pendidikan Islam dengan menyebarkan nilai-nilai keislaman, menjaga kualitas pembelajaran, dan membangun lingkungan pendidikan yang berfokus pada pengembangan karakter Islam serta menjadi langkah kebaikan yang tiada hentinya. Saatnya kamu juga memberi kebaikan pilihanmu, disini.

Sahabat Kebaikan, yuk berikan santunan untuk berbagai program di LAZnas PHR melalui www.energikebaikan.com dan konfirmasi pembayaran melalui WhatsApp yaitu 0821 7461 7394. Atau klik tautan berikut: http://wa.me/682174617394
Jangan lupa kunjungi program kebaikan di www.energikebaikan.com dan www.laznasphr.id
Official Contact Center
0821 7461 7394 (LAZnas PHR South Area)
0822 6816 9994 (LAZnas PHR North Area)