Jaga kesehatan adalah komitmen jangka panjang. Kebiasaan hidup sehat ini dapat membantu kamu mencegah penyakit dan merasa lebih baik secara keseluruhan. Konsultasikan dengan dokter atau profesional kesehatan jika kamu memiliki pertanyaan atau kekhawatiran khusus tentang kesehatan kamu. Sangat mudah,namun kesibukan dan padatnya kegiatan sering menjadi alasan kita meninggalkan hal wajib ini, yuk lakukan dari sekarang.
1. PERHATIKAN POLA MAKAN
Perhatikan pola makan yang seimbang dan sehat sangat penting untuk menjaga kesehatan . Konsumsi makanan seimbang yang mengandung berbagai nutrisi seperti sayuran, buah-buahan, protein, karbohidrat, dan lemak sehat. Batasi konsumsi gula, garam, makanan cepat saji, dan makanan olahan.
Siapa nih yang selalu menghindar makan sayur apalagi buah?. Sayuran dan buah-buahan kaya akan vitamin, mineral, serat, dan antioksidan. Upayakan agar setengah dari piring kamu terisi oleh sayuran dan buah-buahan.
Perhatikan konsep 4 sehat 5 sempurna ya, seperti memperhatikan unsue karbohidrat yang kompleks, lalu protein yang sehat seperti ikan, daging tanpa lemak, ayam tanpa kulit, telur, kacang-kacangan, dan tahu adalah bagian penting dari pola makan yang sehat.
Jangan sering konsumsi makanan cepat saji, dan makanan yang mengandung lemak. dan menjadi langkah penting jika kamu memiliki kekhawatiran khusus tentang pola makan kamu atau memiliki kondisi medis tertentu, pertimbangkan untuk berkonsultasi dengan seorang ahli gizi atau dokter untuk saran yang lebih spesifik, agar makananmu lebih terjamin.
2. SERING MINUM AIR PUTIH APALAGI AIR HANGAT
Jaga kesehatan memerlukan berbagai langkah apalagi cairan tubuh dari air putih. Pastikan kamu terhidrasi dengan baik dengan minum air dalam jumlah yang cukup sepanjang hari. Karena air adalah komponen penting dalam tubuh kita, dan kita memerlukan air untuk menjaga fungsi tubuh yang optimal. Minum air putih membantu mencegah dehidrasi.
Secara air sangat membantu mencerna makanan, mengangkut nutrisi ke sel-sel tubuh, dan mengeluarkan produk limbah melalui urin. Begitu juga untuk menjaga fokus, menjaga kestabilan otot toboh dan konsentrasi diri.
Dalam minum air putih akan sangat baik jika minum air hangat, apakah khasiat air hangat?. Minum air hangat dengan perlahan dapat memberikan efek menenangkan, yang dapat membantu mengurangi stres. Air hangat dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah, yang dapat bermanfaat untuk kesehatan jantung. Banyak manfaat lainnya dari air hangat, ga percaya? yuk coba dari sekarang.
3. LUANGKAN WAKTU SEDIKIT UNTUK OLAHRAGA RINGAN
Jaga kesehatan selalu penting untuk memulai dengan intensitas yang sesuai dengan kondisi fisik kamu dan meningkatkannya secara bertahap seiring waktu. Meluangkan waktu untuk olahraga ringan adalah langkah yang sangat baik dalam menjaga kesehatan tubuh. Olahraga ringan memiliki banyak manfaat, bahkan jika kamu hanya melakukannya dalam waktu singkat setiap hari.
Banyak sekali manfaat dalam olahraga ringan, tak harus olahraga berat untuk menjaga kehidupan sehat, olahraga ringan dapat membantu meredakan stres dan meningkatkan suasana hati kamu dengan melepaskan endorfin, hormon yang membuat kamu merasa bahagia. Lalu dapat memberikan kamu dorongan energi yang dibutuhkan untuk menghadapi hari-hari kamu. Bahkan olahraga ringan secara teratur dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak di malam hari. Contoh olahraga ringan banyak sekali, seperti berjalan cepat, bersepeda, dan olahraga lainnya.
4. LELAH? HARUS LUANGKAN ISTIRAHAT
“Jangan dipaksa” kalimat inilah yang menjadi pengingat ketika terlalu sibuk dan tidak sempat istirahat. Penting untuk memberikan tubuh kamu istirahat jika kamu merasa lelah. Istirahat adalah bagian integral dari menjaga kesehatan fisik dan mentalmu.
Istirahat adalah cara efektif untuk mengurangi stres. Ketika kamu merasa terlalu lelah atau stres, beristirahat sejenak dapat membantu mengembalikan ketenangan dan keseimbangan mental kamu. Maka Istirahatlah yang cukup, agar dapat meningkatkan kinerja kamu dalam aktivitas fisik, bekerja, atau belajar, ketika bangun dan segar akan lebih fokus dan efisien setelah beristirahat.
Tapi bagaimana jika tetap memaksa diri?. Kehilangan tidur atau kurangnya istirahat dapat memengaruhi kesehatan mental. Bahkan mengakibatkan kelelahan berlebihan atau overtraining yang dapat berdampak negatif pada kesehatan fisik. Istirahat yang cukup membantu menjaga kesehatan mental. Berilah kesempatan kepada otak yaitu waktu untuk beristirahat, kamu dapat menjadi lebih kreatif dan lebih baik dalam memecahkan masalah.
Hai kamu, dengarkanlah tubuhmu dan berikan waktu yang diperlukan untuk beristirahat. Ini tidak hanya berlaku untuk istirahat fisik, tetapi juga istirahat mental. Jika kamu merasa lelah, cobalah untuk tidur lebih awal, melakukan meditasi, atau hanya duduk dan bersantai sejenak. Jangan terlalu dipaksa, badan juga butuh mengisi daya, semangat.
5. JAGA KEBERSIHAN DIRI DAN SEKITAR
Jaga kesehatan juga diwujudkan melalui wujud kebersihan. Menjaga kebersihan diri dan lingkungan sekitar adalah tindakan preventif yang penting, terutama selama wabah penyakit. Ini bukan hanya untuk melindungi diri sendiri tetapi juga untuk melindungi kesehatan orang lain di sekitar.
Banyak langkah menjaga kebersihan yang dilakukan sebagaimana contoh selalu buang sampah pada tempatnya, tidak berserakan sesuka hati, membersihkan rumah, menghindari diri dari hal yang kurang baik dalam kebersihan. Untuk tubuhmu jagalah kebersihan dengan mandi, mencuci tangan, mengganti pakaian bersih dan baik dilihat, kebersihan rambut dan mulut serta sebagainya.
Jaga kesehatan harus terus dijaga, mencegah lebih baik daripada mengobati. Yuk jaga badan agar kamu bisa terus memberi energi kebaikan kepada sekitar.
Sahabat Kebaikan, yuk berikan santunan untuk program kesehatan di LAZnas PHR melalui www.energikebaikan.com dan konfirmasi pembayaran melalui WhatsApp yaitu 0821 7461 7394. Atau klik tautan berikut: http://wa.me/682174617394
Jangan lupa kunjungi program kebaikan di www.energikebaikan.com dan www.laznasphr.id
Official Contact Center
0821 7461 7394 (LAZnas PHR South Area)
0822 6816 9994 (LAZnas PHR North Area)