Dunia gelap jika hidup tanpa air bersih, bahkan banyak sekali hambatan aktivitas kita dalam keseharian.
Hampir 90 persen seluruh kebutuhan hidup adalah air, agar badan dan metebolisme terjaga butuh air, membersihkan diri butuh air, makan butuh minum yaitu air.
Bahkan jika air kering bahkan menambah kepanikan dan kegelisahan tidak tahu mau berbuat apa.
Hingga air dijadikan sebagai salah satu sumber kehidupan dan aspek utama dalam kebutuhan.
Nyatanya sebagaimana mata menjadi saksi bahwa dalam hidup, air selalu menjadi peran penting.
Maka jagalah agar ia ragar tetap layak digunakan dalam keseharian dan mampu menjadi kunci ketenangan makhluk hidup yang ada di bumi Allah SWT.
Manusia dapat bertahan hidup tanpa makan selama tiga hari.
Tapi manusia tidak bisa hidup tanpa minum air selama tiga hari.
Namun, air bersih tidak hanya diperlukan sebagai air minum saja.
Masih banyak lagi manfaat air bersih yang bisa dirasakan.
Bukan hanya bagi manusia saja, tetapi juga lingkungan sekitar.
Dalam menjaga kualitas air bersih di lingkungan pentingnya untuk memisahkan jarak antara sumber air dengan jamban dan tempat pembuangan sampah minimal 10 meter.
Lalu memperhatikan rumah sekitar dengan sumber mata air harus dilindungi dari bahan pencemar.
Selanjutnya yaitu sumur gali, sumur pompa, kran umum dan mata air harus dijaga bangunannya agar tidak rusak.
Dalam menjaga kondisi rumah lantai sumur sebaiknya kedap air (diplester) dan tidak retak, bibir sumur dan dinding sumur harus diplester dan sumur ditutup.
Pada ember menjadi penampung air dilengkapi dengan penutup dan gayung bertangkai, dijaga kebersihannya.
Tips utama air harus dijaga kebersihannya dengan tidak ada genangan air di sekitar sumber air.
Sebaiknya dilengkapi dengan saluran pembuangan air, tidak ada kotoran, tidak ada lumut, pada lantai/dinding sumur.
Air terus mengalirkan kebaikan sebagaimana LAZnas PHR juga memberikan kebaikan,.
Maka air baik menjadi program unggulan LAZnas PHR.
Serta menerima wakaf sahabat kebaikan untuk membantu sahabat-sahabat kita yang masih sangat banyak kesusahan air bahkan kekeringan air.
Mencari sumber yang tidak mudah sehingga harus hemat bahkan kebersihan dan kesehatan tidak dimaksimalkan.
Maka ini menjadi perhatian kita bersama masih banyak orang untuk membersihkan diri, masak, minum, dan semuanya dengan sangat terbatas bahkan serba kekurangan.
Kagetnya lagi saat ini ada jual beli air bersih dengan tarif yang cukup mahal.
Sehingga kita harus turut membantu kepada pihak dan daerah yang tepat sasaran agar semakin sedikit banyaknya kekurangan air bersih semakin sedikit dan secara merata.
Sahabat kebaikan ingin melihat pengerakan bantuan untuk daerah yang membutuhkan air bersih.
Berikan donasi terbaik yang semakin panjang air mengalir deras sebagaimana air tersebut memberikan kebahagiaan.
